Senin, 14 Januari 2013

dalam AMBIGU



(antara Tuhan dan aku)





Seandainya mereka tahu apa yang ada di benakku.
Apa yang ada di fikiranku.
Apa yang ada di hatiku.
Dan
Mereka mengerti akan itu semua.
Mereka menuruti itu semua.
Mereka tidak menentang itu semua.
Mungkin
Bunga itu tak akan layu.
Daun itu tak akan gugur.
Sketsa senja itu tak akan memudar.
Aku tahu.
Tuhan pasti tahu apa yg terbaik untukku.
Tuhan pasti sudah memberi apa yang aku butuhkan, bukan yg aku inginkan.
Tuhan pasti mengabulkan doa setiap orang yg benar-benar membutuhkannya.
Tapi...
Aku kira Tuhan itu maha kaya
Aku kira Tuhan itu maha adil
Aku kira Tuhan itu maha tahu
Namun mengapa...
Aku merasa belum sempurna
Aku merasa masih ada yg kurang
Aku merasa tidak segembira yg lain
Benar memang
Aku bukan sebaik yg lain
Aku belum pasrah
Aku tidak bersyukur
Semoga
Tuhan mengampuni setiap cacat yg kubuat
Tuhan menghapus coretan yg aku ciptakan
Tuhan memberiku setetes embun penghilang dahaga

Tuhan
Dimalam yg gelap  gulita
Diantara angin dan malam yg saling berseteru hingga menghasilkan amunisi yg menusuk romaku
Disaat dunia tertidur pulas, hanya hembusan nafasnya saja yg terdengar
Aku
Termenung, masih mengingatMu
Bersujud, mengharap  ridho dan ampunanMu
Bertengadah, meminta  pertolonganMu

Jadikan aku ya Tuhan...
Seorang hamba yang senantiasa bersyukur.
Yang senantiasa pasrah dan menerima.
Yang senantiasa tersenyum dikala suka dan duka.
Yang senantiasa merindukan setiap belai kasihMu...